Kumpulan Informasi Kesehatan Terbaik Untuk Anda

Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan

Manfaat Buah Pisang - Pisang merupakan buah yang cukup populer di masyarakat dan dipercaya memiliki manfaat penting bagi kesehatan. Apalagi buah ini sangat manis dan lezat untuk dikonsumi. Mungkin sudah banyak yang tahu mengenai nikmatnya mengonsumsi buah ini. Anda bisa mengolah buah ini menjadi makanan yang lebih lezat seperti getuk pisang, pisang goreng, pisang bakar, dan sebagainya bila anda menginginkannya. Seperti yang kita ketahui bahwa pisang adalah buah yang memiliki warna kuning bila sudah masak dengan tekstur yang lembut. Tekstur lembut itulah yang membuat buah ini sangat cocok untuk menjadi makanan pokok bagi anak-anak yang masih balita dan laki-laki atau perempuan yang sudah lansia.

Nah, pisang juga memiliki kandungan mineral yang tak kalah dengan buah buah lain seperti kalium, magnesium, fosfor, kalsium dan besi. Selain mineral, buah yang satu ini juga mempunyai beberapa kandungan vitamin yang bagus untuk otak dan tubuh seperti vitamin c, vitamin b, vitamin b kompleks, vitamin b6, dan serotonin. Jadi, pisang merupakan salah satu buah yang sangat bagus untuk dikonsumsi sebagai makanan penutup ataupun pembuka sebelum makan karena memiliki banyak kandungan mineral dan juga beberapa vitamin yang bagus untuk tubuh dan otak.

Manfaat Buah Pisang
Manfaat Buah Pisang
Perlu anda ketahui bahwa pisang adalah buah yang memiliki kalori cukup besar dan dapat anda jadikan sebagai penambah energi saat olahraga atau ketika melakukan aktifitas yang cukup berat. Selain itu, buah pisang juga memiliki beberapa manfaat penting bagi kesehatan kita. Seperti memperlancar proses metabolisme, menyembuhkan luka bakar, mencegah penyakit jantung, dan lain sebagainya. Mungkin tak banyak orang mengetahui manfaat tersebut. Untuk itu pada kesempatan ini saya akan share kepada anda manfaat buah pisang bagi kesehatan yang dapat mengobati beberapa penyakit secara alami. Adapun manfaat tersebut antara lain :

Manfaat Buah Pisang

Meningkatkan Kekebalan Tubuh - Buah pisang selain kaya akan mineral juga memiliki beberapa kandungan vitamin seperti vitamin A, C, dan B6. Vitamin tersebut memiliki fungsi penting dalam menjaga kekebalan tubuh dari infeksi, sehingga tubuh dalam keadaan segar dan tidak mudah lemas.

Sebagai Sumber Energi - Perlu anda ketahui bahwa pisang memiliki kandungan kalori sekitar 136 kal untuk setiap 100 gramnya. Jadi, buah ini saya rasa sangat cocok sebagai pengganti nasi dalam hal pemasok energi. Untuk itu buah ini sangat cocok menjadi santapan utama saat melakukan aktifitas sehari-hari.

Menyembuhkan Luka Bakar - Selain beberapa manfaat diatas, pisang juga dipercaya dapat mengobati luka bakar. Caranya yaitu sediakan buah pisang secukupnya. Kemudian pisahkan dengan kulitnya lalu haluskan. Terakhir oleskan pada luka bakar anda. Dengan melakukan hal tersebut secara berkala saya rasa luka bakar anda akan cepat sembuh.

Memperlancar Buang Air Besar - Bila anda mengalami masalah sulit buang air besar, anda tidak perlu harus beli obat bila ada cara alami yang ampuh untuk mengobatinya. Seperti dengan memanfaatkan buah pisang yang satu ini. Caranya cukup dengan mengonsumsi buah pisang secukupnya setiap hari sampai masalah bab anda sembuh.

Mencegah Penyakit Jantung - Bila anda memiliki penyakit jantung anda dapat mencegahnya secara alami yaitu dengan mengonsumsi buah pisang karena pisang mengandung Vitamin C dan flavonoid. Zat tersebut bersifat antioksidan yang dapat mencegah proses oksidasi lemak atau penyebab penyakit jantung.

Mengobati Penyakit Anemia - Mungkin anda juga sudah tahu apa itu anemia? Ya anemia adalah penyakit disebabkan karena berkurangnya sel darah merah yang mengakibatkan darah tidak mampu membawa pasokan oksigen yang cukup untuk tubuh. Jadi, seseorang yang terkena anemia pasti mengalami cepat lelah, konsentrasi lemah, kurang bergairah, dll. Untuk itu perlu pasokan zat besi yang cukup yang bisa anda dapatkan salah satunya dengan mengonsumsi buah pisang setiap hari.

Itulah beberapa manfaat buah pisang yang penting untuk kesehatan kita. Dengan mengetahui kandungan buah pisang, anda bisa menggunakan buah yang satu ini sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan beberapa penyakit yang mungkin anda derita. Nah, mungkin itu dulu share saya kali ini tentang manfaat buah pisang bagi kesehatan. Untuk manfaat lain dari buah pisang akan saya share lain kali. Untuk itu kunjungi terus blog ini bila ingin mengetahui lebih banyak lagi manfaat buah bagi kesehatan dan kecantikan khsususnya buah pisang.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan